Ciri-Ciri Orang yang Kecanduan Internet
Anda memiliki kecanduan internet bila:
- Untuk menggeser daftar bookmark situs web Anda dari atas ke bawah membutuhkan waktu 5 menit.
- Merek kacamata Anda memiliki alamat website yang digorekan pada lensanya.
- Anda mematikan komputer Anda dan mendapatkan perasaan yang sangat hampa, seperti Anda baru saja putus dengan orang yang dicintai.
- Jantung Anda berdetak lebih cepat dan tidak teratur setiap kali Anda melihat alamat situs web baru di media cetak atau di TV, meskipun Anda tidak pernah punya
masalah jantung sebelumnya. - Anda melangkah keluar dari kamar Anda dan menyadari bahwa keluarga Anda telah pindah dan Anda tidak tahu kapan itu terjadi.
- Anda menghidupkan suara di komputer Anda keras-keras ketika meninggalkan ruangan sehingga Anda dapat mendengarnya jika e-mail masuk.
- Anda tidak dapat berkomunikasi dengan ibu Anda... dia tidak memiliki alamat e-mail.
- Anda memeriksa email Anda. Ia mengatakan "tidak ada pesan baru". Jadi, Anda memeriksanya sekali lagi.
- Anda tidak tahu jenis kelamin tiga orang teman terdekat Anda, karena mereka punya nama panggilan yang netral dan Anda tidak pernah berusaha bertanya.
- Anda bangun jam 3 pagi untuk pergi ke kamar mandi dan mampir ke komputer untuk memeriksa e-mail pada saat kembali ke tempat tidur.
- Pasangan Anda membuat aturan baru: "Laptop tidak boleh berada di tempat tidur."
- Anjing Anda memiliki website sendiri.