Sarungku yang Jatuh

Di suatu desa ada seorang nenek yang tinggal berdua dengan cucunya.Pada suatu hari nenek menyuruh cucunya yang baru saja pulang mengaji untuk memetik mangga di depan rumah.

Sambil duduk di kursi goyang dalam ruang tamu,sang nenek menyuruh cucunya

Nenek : "Cucuku,tolong kamu panjatin pohon mangga didepan rumah,nenek pengen makan mangga."

Cucu : "Iya Nek,mau memetik berapa?"

Nenek : "Dua buah saja,cukup.Hati-hati ya!"

Dengan tetap memakai sarung sang cucu memanjat pohon mangganya.Selang beberapa saat terdengar suara gedebuk...! Sang nenek menghitungnya

Nenek : "Satu.."

Beberapa saat kemudian terdengar lagi gedebuuk...!!!?

Pikir Nenek : "Dua..Tapi kok suaranya keras sekali????"

Nenek : "Cu,itu suara apa yang jatuh?"

Sambil meringis,Cucu : "Sarungku yang jatuh nek!!"

Nenek : "Kok keras sekali??"

Cucu : "Iya,sarungnya masih kupake Nek!!"

Sent by: e-ketawa posted on 06 December 2008